Pemda Maluku Tengah Berkomitmen Jaga Stabilitas Harga dengan Resmikan Gerai dan Pasar Kaum Dhuafa

  • Bagikan
Rakib Sahubawa 2
Jaga Inflasi dan Kestabilan Harga, Pemda Buka Gerai Dan Pasar Kaum Dhuafa

Berita Maluku Tengah, Masohi – Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah menegaskan kembali komitmennya dalam menjaga stabilitas harga dan mengendalikan inflasi dengan meresmikan Gerai Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Pasar Ramah Kaum Dhuafa.

Penjabat Bupati Maluku Tengah, Rakib Sahubawa, dalam sambutannya menekankan bahwa langkah ini diambil untuk memastikan bahwa masyarakat berpenghasilan rendah dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau. “Meresmikannya Gerai TPID dan pasar Ramah Kaum Dhuafa pada hari ini adalah bagian dari upaya kami untuk menyediakan barang-barang kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau, terutama bagi mereka yang kurang mampu dan kaum dhuafa,” ujarnya.

Sahubawa menambahkan bahwa di pasar tersebut, pedagang kecil diberi kesempatan untuk berjualan, sebagai wujud dari perhatian pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas harga dan mencegah gejolak inflasi. Selain meresmikan gerai TPID dan pasar Kaum Dhuafa, Sahubawa juga melakukan inspeksi mendadak ke Pasar Binaya Masohi untuk memantau harga-harga bahan kebutuhan pokok yang dijual oleh pedagang.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Asisten Setda, para pimpinan OPD Pemda Kabupaten Maluku Tengah, Ketua Darma Wanita Kabupaten Maluku Tengah, Kepala Pusat Statistik Kabupaten Maluku Tengah, dan Forkopimda Kabupaten Maluku Tengah. Ini menandakan komitmen bersama dalam menjaga kestabilan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut. MM

 

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *