Presiden Jokowi Upayakan Perdamaian Global, Ajak AS Turut Menyuarakan Kemanusiaan di Gaza

  • Bagikan
Jokowi dan Biden
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) berbincang dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden di Gedung Putih, Washington DC, Amerika Serikat

Jakarta – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, mengambil inisiatif mengajak Amerika Serikat (AS) untuk bersama-sama berkontribusi dalam meredakan agresi yang terjadi di Gaza, Palestina, sebagai langkah konkret menuju terwujudnya perdamaian global. Pembicaraan ini terjadi saat pertemuan tatap muka antara Presiden Jokowi danPresiden ASĀ  Joe Biden di Gedung Putih, Washington DC, Amerika Serikat, pada Senin waktu setempat, yang dilaporkan oleh Sekretariat Presiden di Jakarta pada hari Selasa.

Presiden Jokowi menyampaikan harapannya agar kemitraan Indonesia-AS dapat menjadi motor penggerak perdamaian dan kemakmuran, baik di tingkat regional maupun global. Dalam pertemuan itu, Jokowi dengan tegas mengajak Presiden Biden untuk mengambil tindakan lebih lanjut guna menghentikan konflik dan kekejaman yang tengah melanda Gaza.

“Menghentikan konflik ini adalah suatu keharusan untuk memenuhi rasa kemanusiaan. Ini adalah sesuatu yang sangat menyakitkan bagi umat manusia,” ujar Presiden Jokowi, menekankan pentingnya gencatan senjata sebagai langkah awal menuju perdamaian.

Sebelumnya, Presiden Jokowi telah menggarisbawahi pentingnya peran Amerika Serikat sebagai mitra strategis Indonesia. Keduanya sepakat untuk meningkatkan kemitraan mereka menjadi Comprehensive Strategic Partnership (CSP). Namun, Presiden Jokowi menegaskan bahwa pemahaman mendalam mengenai makna CSP, khususnya dalam konteks kerja sama ekonomi, harus menjadi prioritas.

Presiden Biden menyambut baik langkah menuju Comprehensive Strategic Partnership dan menyatakan bahwa ini menandai awal era baru kerja sama antara kedua negara. Salah satu fokus utama adalah peningkatan kerja sama dalam keamanan. Selain itu, pembangunan rantai pasok yang aman dan penanggulangan krisis iklim juga menjadi perhatian bersama.

“Indonesia memiliki peran penting dalam transisi energi bersih,” ucap Presiden Biden, menyoroti kontribusi positif Indonesia dalam upaya global untuk mengatasi perubahan iklim.

Selain membahas isu perdamaian global, Presiden Biden mengapresiasi kepemimpinan Indonesia di ASEAN dan menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kerja sama dengan ASEAN guna mendorong kemajuan kawasan Indo-Pasifik yang bebas, terbuka, dan makmur.

Di sisi lain, Indonesia mendapat mandat dari Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) untuk memulai tindakan bersama Liga Arab dalam upaya menghentikan perang di Gaza. Bersama dengan Arab Saudi, Yordania, Mesir, Qatar, Turki, dan Nigeria, Indonesia memiliki peran penting dalam memulai proses politik untuk mencapai perdamaian antara Israel dan Palestina, sesuai dengan resolusi OKI yang disepakati setelah KTT luar biasa di Riyadh pada Sabtu lalu. Matamaluku-Ac

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *