Pemkot Ambon Gelar Swab Antigen Bagi Seluruh ASN

  • Bagikan
Pemkot Ambon Gelar Swab Antigen Bagi Seluruh ASN

Ambon – Menyikapi makin meningkatnya jumlah kasus penularan COVID-19 di kota Ambon yang terus bertambah, Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon mengambil langkah antisipasi dengan menggelar Swab Antigen bagi seluruh ASN dilingkup OPD Pemerintah kota Ambon.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Ambon Benny Selanno, di ruang kerjanya saat ditemui Tim Matamaluku.com menegaskan, Walikota Ambon menginstruksikan kepada seluruh ASN wajib menjalani pemeriksaan Swab Antigen seiring dengan terjadinya peningkatan kasus penyebaran COVID-19.

Sesuai rencana pelaksanaan Swab Antigen mulai dilaksanakan di Tribun Lapangan Merdeka Rabu (2/1/2022). dilanjutkan pada hari Kamis, dimana petugas Dinas Kesehatan akan mendatangi sejumlah unit kerja untuk melakukan Swab.

Langkah ini dilakukan guna memastikan seluruh ASN di unit kerja terutama mereka yang berada pada bagian pelayanan publik harus benar-benar terbebas dari penyebaran COVID-19, dengan demikian pelayanan kepada masyarakat akan lebih maksimal.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon Wendy Pelupessy, dalam keteranganya menyebutkan terjadi lonjakan kasus COVID-19 cukup signifikan di kota Ambon dalam beberapa pekan terakhir ini yakni mencapai angka 139 kasus hingga awal Februari 2022.

Menurut Pelupessy, dari 139 kasus terkonfirmasi tersebut, pihaknya belum dapat mengetahui variannya apakah Omicron atau bukan, semua sampel telah dikirim ke Jogja untuk diperiksa.

Meski demikian, Pelupessy berharap masyarakat mewaspadai Omicron, dengan tetap disiplin dalam penerapan protokol kesehatan (Prokes) 5M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Lebih lanjut, di lokasi Tribun Lapangan Merdeka kota Ambon terlihat ratusan ASN Pemkot Ambon sementara ikut dalam swab antigen yang dilakukan petugas kesehatan dan beberapa dari hasil yang didapatkan menunjukan reaktif sementara sisanya non reaktif. Matamaluku.com

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *