Pembangunan Jalan di Kecamatan Inamosol Jadi Prioritas Tahun 2025

  • Bagikan
Pembangunan Jalan SBB
Pembangunan Jalan Jadi Prioritas Perjuangan Di Tahun 2025

Inamosol, Seram Bagian Barat (MataMaluku) – Peningkatan fasilitas umum berupa jalan raya menjadi fokus utama Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) di tahun 2025. Penjabat Bupati SBB, Jais Elly, menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan pembangunan infrastruktur jalan yang akan mempermudah aktivitas masyarakat, khususnya di daerah pegunungan Kecamatan Inamosol.

Hal ini disampaikan oleh Jais Elly saat menghadiri ritual adat Panas Pela Gandong di Negeri Yapiobatai dan Mansa Samanwey, Kecamatan Inamosol, pada Jumat (13/12). Dalam keterangannya kepada wartawan, Jais Elly menyebutkan bahwa kondisi jalan yang rusak dan berlumpur saat musim hujan menyulitkan masyarakat dalam melakukan rutinitas sehari-hari, termasuk kegiatan ekonomi seperti mengangkut hasil pertanian dan perkebunan ke pusat kota.

Jais Elly menekankan bahwa proyek pembangunan jalan akan menjadi prioritas di tahun anggaran 2025. Pembangunan ini mencakup ruas jalan yang menghubungkan beberapa daerah di Kecamatan Inamosol, seperti Taniwel menuju Buria, Niniari Gunung, dan Lohiatala, yang direncanakan mulai dikerjakan pada Januari 2025.

Selain itu, proyek jalan lainnya, seperti dari Luhu ke Loki serta dari Kairatu menuju Hunitetu, juga akan segera dilaksanakan. “Saya mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung program ini dan membantu menyampaikan aspirasi ke pemerintah pusat, termasuk Kementerian Desa, agar pembangunan infrastruktur di kawasan ini dapat terealisasi,” ujar Jais Elly.

Pejabat Negeri Manusa, Hein Neite, turut menyampaikan aspirasi masyarakat pegunungan yang sangat mendambakan perbaikan jalan. Ia menjelaskan bahwa saat ini ongkos transportasi yang mahal dan waktu tempuh yang panjang menjadi kendala utama akibat jalan yang sulit dilalui, baik oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.

Kondisi ini juga dirasakan langsung oleh rombongan aparat kepolisian yang menghadiri kegiatan di wilayah pegunungan. Mereka menghadapi tantangan besar ketika melintasi ruas jalan yang berlumpur, memperlihatkan urgensi perbaikan jalan di daerah tersebut.

Dengan terealisasinya pembangunan jalan, diharapkan masyarakat dapat menjalankan rutinitas mereka dengan lebih mudah, terutama dalam hal distribusi hasil pertanian dan perkebunan ke pasar-pasar di kota. Pemerintah juga berkomitmen untuk memastikan infrastruktur yang memadai dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan mendorong pertumbuhan ekonomi di kawasan pegunungan Inamosol.

Pemerintah Kabupaten SBB mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung pembangunan ini sebagai bagian dari upaya bersama dalam menciptakan kemajuan dan kesejahteraan yang merata di seluruh wilaya. MM

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *