Berita Ambon – Pada Sabtu, 24 Februari 2024, Kelurahan Uritetu, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) di Balai Kota Ambon. Acara ini dipimpin oleh Lurah Uritetu, Hendrik Risakotta, dan dihadiri oleh unsur RT/RW, Bhabinkamtibmas, Babinsa, anggota PKK, serta petugas Posyandu dari wilayah kelurahan tersebut.
Dalam keterangan kepada wartawan, Lurah Uritetu, Hendrik Risakotta, menjelaskan bahwa Musrembang ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun untuk menghimpun berbagai usulan dari warga yang kemudian akan dibahas bersama untuk disampaikan ke tingkat kelurahan, kecamatan, kota, provinsi, dan tingkat yang lebih tinggi.
Setiap RT/RW diberikan kesempatan untuk menyampaikan usulan dan permasalahan yang ada di wilayah mereka masing-masing. Usulan-usulan tersebut menjadi bahan pembahasan bersama dalam mencari solusi penyelesaian. Risakotta juga menambahkan bahwa pihak kelurahan telah merangkum kurang lebih lima usulan yang mencakup berbagai aspek seperti infrastruktur, ekonomi, sosial budaya, kesehatan masyarakat, pendidikan, dan Kamtibmas, dengan penekanan khusus pada infrastruktur terutama jalan.
Usulan-usulan yang telah dikumpulkan akan dipertimbangkan oleh pihak kelurahan untuk diselesaikan secara langsung jika memungkinkan. Namun, jika ada yang memerlukan penanganan lebih lanjut, usulan tersebut akan disampaikan ke tingkat kecamatan atau bahkan ke tingkat kota.
Sebagai lurah, Risakotta berjanji akan turun langsung ke lapangan untuk melihat secara langsung permasalahan yang ada di setiap RT/RW yang telah disampaikan dalam pertemuan tersebut. Hal ini dilakukan untuk memutuskan apakah permasalahan tersebut akan dijadikan prioritas atau akan ditampung untuk diusulkan pada tingkat kecamatan. MM