Menteri PUPR dan Menhub Berkolaborasi dengan Slank dalam Festival Merdeka

  • Bagikan
Festival Merdeka PUPR
Menteri Perhubungan Budi Karya dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono tampil bersama Slank dalam Festival Merdeka di Kementerian PUPR, Jakarta, Selasa

Jakarta (MataMaluku) – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi tampil bersama band legendaris Slank dalam Festival Merdeka yang digelar di Kementerian PUPR, Jakarta pada Selasa.

Dalam acara tersebut, Budi Karya Sumadi terlihat berduet dengan vokalis Slank, Kaka, sementara Basuki Hadimuljono turut meramaikan suasana dengan bermain drum bersama Bimbim, drummer Slank. Keduanya bersama Slank membawakan beberapa lagu hits seperti “Jauh” dan “Kamu Harus Pulang”, menghibur ratusan penonton yang sebagian besar terdiri dari pegawai Kementerian PUPR.

Basuki, yang mengenakan kaos hitam dan topi bertuliskan Kementerian PUPR, menunjukkan semangatnya saat bermain drum. Sementara itu, Budi Karya Sumadi ikut bergoyang dan bernyanyi bersama Kaka Slank, menambah kemeriahan acara.

Penampilan Slank dimulai pada pukul 11.00 WIB dan disambut antusias oleh para hadirin. Selain penampilan Slank, Festival Merdeka juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti pesta kuliner rakyat, penampilan juara festival lagu Nusantara, serta band Generasi Muda PUPR.

Acara, yang dimulai pukul 07.30 WIB, dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, desainer Istana Garuda di IKN I Nyoman Nuarta, deputi Otorita Ibu Kota Nusantara, serta tamu undangan lainnya.

Festival Merdeka ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Selain hiburan, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan keakraban antar unit organisasi di lingkungan Kementerian PUPR. Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk para atlet mengeluarkan kemampuan terbaik mereka dalam Pekan Olahraga dan Seni (Porseni). MM/AC

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *