Berita Maluku Tengah, Masohi – Mendekati H-3 menjelang Idulfitri 1445 Hijriah, jumlah penumpang yang menggunakan transportasi kapal cepat untuk arus mudik dari pelabuhan Tulehu menuju pelabuhan Amahai melonjak drastis.
Lonjakan penumpang dari Pelabuhan Tulehu ini dimanfaatkan oleh calon penumpang karena pihak pengelola kapal cepat memberikan tiket gratis untuk mudik mulai tanggal 4 April hingga 8 April dengan tujuan ke pelabuhan Amahai, menggunakan beberapa kapal cepat yang tersedia.
Abdul Radak, Kepala Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Amahai, dalam konfirmasinya menyatakan bahwa aktivitas mudik penumpang mulai terlihat pada Sabtu, 6 April 2024, di mana jumlah kedatangan penumpang dari pelabuhan Tulehu cukup signifikan, sementara jumlah keberangkatan relatif lebih sedikit.
Menurut Radak, hal ini disebabkan karena mayoritas masyarakat lebih memilih untuk merayakan Lebaran dengan keluarga di Pulau Seram, khususnya di Kota Masohi, daripada merayakan di luar daerah. Mayoritas yang melakukan mudik adalah pegawai, pedagang, dan juga mahasiswa.
Radak juga menyatakan bahwa penumpukan penumpang di pelabuhan Amahai diperkirakan akan terjadi saat arus balik Lebaran atau pada saat periode mudik gratis mulai tanggal 14 April hingga 16 April 2024. Pihaknya bersama instansi terkait telah siap mengantisipasi penumpukan penumpang dengan melakukan koordinasi dengan penyedia jasa pelayaran untuk menyiapkan kapal tambahan jika terjadi lonjakan penumpang yang tidak terduga.
Sementara itu, di pelabuhan Tulehu, total kapasitas penumpang yang tersedia untuk kapal penumpang mulai dari tanggal 5 April hingga 9 April 2024 adalah sebanyak 6.500 orang. Jumlah ini diperkirakan masih mencukupi untuk mengangkut calon penumpang yang belum melakukan mudik melalui kapal laut, dengan estimasi sekitar 4.000 orang. Matamaluku