Kodim 1506/Namlea Menggelar TMMD ke-120 untuk Membangun Buru

  • Bagikan
TMMD Buru
Penjabat Bupati Buru ,Djalaludin Salampessy, dan Dandim 1506/Namlea, Letkol Arhanud Agus Nur Fujianto

Berita Buru, Namlea – Komando Distrik Militer (Kodim) 1506/Namlea telah menggelar program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 pada Tahun Anggaran 2024.

Upacara pembukaan TMMD ditandai dengan penyerahan alat kerja dan pemukulan tifa yang dilakukan oleh Penjabat Bupati Buru, Djlaludin Salampessy. Acara berlangsung di Desa Waeleman, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru, pada Rabu (8/5/2024).

TMMD ke-120 bertujuan membantu percepatan pembangunan baik fisik maupun non-fisik di Kabupaten Buru, serta sebagai wujud bakti TNI kepada masyarakat. Program ini bertemakan darma bhakti untuk mewujudkan percepatan pembangunan dan akan dilaksanakan selama satu bulan. TNI juga melibatkan personil Polri dan dinas terkait dalam pelaksanaan program ini.

Dandim 1506/Namlea, Letkol Arhanud Agus Nur Fujianto, menjelaskan bahwa kegiatan selama TMMD meliputi pembangunan drainase sepanjang 365 meter di Desa Waenetat, Kecamatan Waeapo, pembuatan drainase sepanjang 270 meter dan talud sepanjang 353 meter di Desa Waeleman, Kecamatan Waelata, serta pembuatan 3 unit sumur bor di Desa Grandeng, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru.

Selain kegiatan fisik, TMMD juga melibatkan kegiatan non-fisik seperti penyuluhan wawasan kebangsaan, radikalisme, pertanian, keluarga berencana (KB), kesehatan terutama bahaya stunting, kerukunan umat beragama, ideologi Pancasila, bela negara, dan bahaya narkoba.

Penjabat Bupati Buru, Djalaludin Salampessy, mengapresiasi kegiatan TMMD ke-120 karena dianggap berdampak bagi percepatan pembangunan di daerah tersebut. Beliau optimis bahwa melalui kegiatan TMMD, akan terjadi peningkatan dan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Buru.

Kegiatan TMMD merupakan program TNI-AD yang dilaksanakan secara serempak di seluruh Kodam di Indonesia. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Penjabat Bupati Buru, Djalaludin Salampessy, Aster Kodam XVI/Pattimura Kolonel Kavaleri Suteja, Dandim 1506/Namlea Letkol Arh Agus Nur Fujianto, Kapolres Buru AKBP Sulastri Sukidjang, pimpinan SKPD, PJPU Kodim 1506/Namlea, dan Polres Buru. MM

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *