Hujan Deras dan Angin Kencang di Maluku Tenggara, Dua Pohon Tumbang Tutupi Jalan

  • Bagikan
Pohon Tumbang
Pohon tumbang

Tual, Maluku Tenggara (MataMaluku) – Cuaca ekstrem melanda Kabupaten Maluku Tenggara pada Kamis (06/02) malam sekitar pukul 21.46 WIT. Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan dua pohon tumbang di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Ohoijang Watdek, Kecamatan Kei Kecil, yang menghambat arus lalu lintas dan merusak fasilitas umum.

Berdasarkan pantauan DMS Media Group, salah satu pohon tumbang di depan Rumah Biara Katolik Frateran CMM, tepat di depan Kantor Lapas Kelas II B Tual, mengakibatkan kemacetan total. Para pengendara terpaksa mencari jalur alternatif dengan melewati jalan belakang melalui Kompleks Kodim 1503 Maluku Tenggara.

Sementara itu, pohon kedua tumbang di depan Kantor BRI Cabang Tual, menimpa sebuah warung yang berada di lokasi tersebut.

Paur Bin Ops Polres Maluku Tenggara, Iptu Lucky Kora, menyatakan bahwa pihak kepolisian bersama Dinas Kebersihan serta warga Ohoijang dan sekitarnya segera bergerak cepat untuk membersihkan dahan serta ranting pohon yang menghalangi jalan.

Selain menghambat lalu lintas, peristiwa ini juga merusak kabel listrik, menyebabkan pemadaman di beberapa permukiman warga, termasuk di area Ohoi Ohoijang dan Ohoi Watdek.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, pihak kepolisian mengimbau masyarakat agar tetap waspada dalam beraktivitas, baik di darat maupun di laut, mengingat potensi cuaca buruk seperti hujan deras dan angin kencang masih dapat terjadi dalam beberapa hari ke depan. MM

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *